Mantan penyerang Manchester United, Wayne Rooney menyarankan Setan Merah untuk segera mendatangkan Harry Maguire ke Old Trafford. Wazza menerangkan jika Maguire adalah pemain tepat untuk mengisi lini pertahanan MU pada musim ini.
Para petinggi Manchester United memang sudah melakukan segala cara untuk mendapatkan Harry Maguire lebih cepat. Namun usaha mereka sedang berjalan alot untuk mendatangkan pemain timnas Inggris itu. Leicester City enggan melepas pemain bertahan mereka dengan harga murah. Mereka meminta MU memberikan uang sebesar 90 juta poundsterling.
MU sendiri mulai negosiasi di angka 70 juta poundsterling, mereka berharap Leicester City menerimanya. Tidak hanya itu juga menjanjikan beberapa bonus kepada The Foxes jika Maguire mampu membantu klub untuk merengguh banyak trofi. Sayang hal itu juga ditolak kubu dari klub yang bermarkas di King Power Stadium.
Manchester United memang sedang membutuhkan tenaga baru di pos bertahan mereka. Usai musim lalu mereka menjadi tim 6 besar yang begitu banyak kebobolan. Sementara beberap pemain bertahan The Reds Devils kerap cedera dan tidak tampil konsisten.
Terbaru mereka harus kehilangan Eric Bailly pada tur pramusim kemarin, Bailly mengalami cedera lutut kambuhan sehingga ia harus naik meja operasi yang membuatnya akan absen sekitar 6 bulan lamanya. Meskipun langkah MU sulit untuk mendatangkan Maguire, namun Legenda klub, Wayne Rooney mendukung United untuk membawa Maguire ke Carringhton segera.
” Dia {Maguire} adalah pemain bertahan yang bagus di Priemer League, Tidak hanya di level klub ia juga bermain bagus di level timnas.” ungkap Rooney kepada media ESPN.
”Tidak ada yang meragukan kualitas Harry, dia bermain sangat baik pada Piala Dunia. Saya pikir United harus segera mendatangkannya. Karena dia akan sangat membantu musim ini.”
Manager Ole Gunnar Solksjaer sendiri memang sudah meminta management United mempercepat proses transfer sang pemain. Sehingga dia dapat memasangkannya segera dengan Victor Lindelof dijantung pertahanan timnya.